Tips Berkendara Yang Aman Saat Musim Penghujan - Sebentar lagi musim hujan akan segera tiba. Bagi Anda para pengendara, baik yang menggunakan mobil ataupun kendaraan roda dua sebaiknya Anda mempersiapkan kelayakan kendaraan Anda sebaik mungkin agar perjalanan Anda tetap aman dan lancar. Berkendara di musim penghujan lebih rentan kecelakaan dikarenakan berbagai macam faktor, diantaranya karena jalan licin ataupun jarak pandang yang semakin terbatas.
Untuk meminimalisir kejadian yang tidak di inginkan, berikut
ini kami sajikan tips berkendara yang aman di kala musim hujan tiba.
1. Periksalah Lampu
Kendaraan Anda.
Sebelum Anda melakukan perjalanan, periksalah keadaan lampu
kendaraan Anda. Pastikan semua berfungsi normal, dan nyalakan lampu utama
ketika dalam perjalanan. Hal ini sangat bermanfaat membantu Anda melihat pada
jarak pandang yang terbatas karena hujan. Selain itu, juga akan membantu
pengendara lain untuk melihat kendaraan Anda.
2. Pastikan Kondisi Ban
Kendaraan Anda Layak Jalan.
Tips aman berkendara saat hujan berikutnya adalah dengan memastikan kondisi ban kendaraan, apakah layak jalan atau tidak. Periksa kondisi tekanan udara pada ban kendaraan Anda , jika ternyata ban Anda kurang angin maka
segeralah tambah. Periksa juga alur / kembangan ban, jika sudah gundul ada
baiknya untuk segera mengganti dengan yang baru. Kondisi tekanan udara pada ban
yang cukup dan alur ban yang masih bagus mampu menghindarkan kendaraan
tergelincir pada saat melewati jalanan licin.
Baca Juga : Tips Memilih Sarung Mobil Cover Bodi Yang Benar
3. Periksa Kondisi
Pengendali Utama Kendaraan Anda.
Pastikan keadaan stang motor ataupun roda kemudi mobil, pedal
rem, gas, tuas perseneling maupun kopling berfungsi lancar. Komponen – komponen
tersebut sangat penting diperhatikan agar Anda dapat mengontrol laju dan arah
kendaraan Anda sebaik mungkin.
4. Pastikan Kondisi
Fisik Anda Prima.
Tips berkendara yang aman saat musim hujan selanjutnya yakni dengan memastikan kondisi fisik yang fit. Berkendara dengan kondisi fisik yang kurang sehat dapat
mengganggu konsentrasi Anda dalam berkendara. Karena berkendara di saat
penghujan memerlukan kondisi fisik yang prima untuk menghadapi cuaca dingin.
5. Gunakan Jas Hujan Dan
Jaket Tebal.
Bagi Anda pengendara motor, selalu siapkan jas hujan ketika
Anda melakukan perjalanan. Ketika hujan turun kenakanlah jas hujan yang layak
agar tubuh Anda tidak basah dan bila perlu kenakan jaket yang tebal agar tubuh
Anda tidak menggigil kedinginan saat di perjalanan. Jangan menggunakan jas
hujan yang bisa menghambat gerakan Anda, maka pilihlah jas hujan yang sesuai seperti
jas hujan berbentuk baju dan celana.
6. Gunakan Sepatu Atau
Alas Kaki Yang Tidak Licin.
Gunakan sepatu yang tahan air jika perlu gunakan sepatu boot
agar terlindung dari percikan atau rendaman air sehingga kaki Anda tidak
kedinginan.
7. Waspadai Genangan
Air.
Usahakanlah jangan asal menerobos genangan air, karena kita
tidak tahu konsisi jalan di balik genangan tersebut. Bisa saja terdapat lubang yang
dalam pada genangan air tersebut yang bisa membuat kendaraan kita mogok atau
bahkan terperosok kedalamnya. Jika terpaksa harus melewati genangan air, maka
perlambatlah laju kendaraan Anda.
8. Jaga Jarak Aman
Kendaraan Anda.
Jagalah jarak kendaraan anda dengan pengendara lain di depan
Anda. Karena di saat hujan, daya cengkeram rem akan berkurang sehingga Anda
memerlukan jarak yang lebih panjang untuk mengurangi atau menghentikan laju
kendaraan Anda.
9. Jangan Menghidupkan
Mesin Ketika Terjebak Banjir.
Ketika kendaraan Anda mogok saat melewati banjir dan
knalpot Anda terendam, usahakan jangan menghidupkan kembali kendaraan Anda
karena di khawatirkan sistem pengapian kendaraan Anda bisa mengalami korsleting
dan juga bisa mengakibatkan kerusakan yang lebih parah. Oleh karena itu ada
baiknya dorong kendaraan Anda ketempat yang kering dan aman.
10. Jangan Berkendara
Dengan Tergesa-gesa.
Biasanya ketika hujan turun para pengendara terutama
pengendara roda dua sering memacu kendaraannya untuk mecari tempat berteduh
ataupun ingin segera sampai tujuan. Hal ini sangat berbahaya karena dapat
memicu kecelakaan.
11. Parkirlah Kendaraan
Anda Ditempat Yang Aman.
Ketika Anda mencari tempat berteduh untuk menghindari hujan,
jangan parkir sembarangan seperti di badan jalan agar tidak mengganggu para pengendara
lain dan mencegah terjadinya kecelakaan. Serta hindari parkir di bawah pohon
untuk menghindari pohon tumbang.
Itulah beberapa tips berkendaraan aman yang bisa kami
sampaikan, dan selalu jaga kewaspadaan Anda ketika berkendara atau dimanapun
Anda berada. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar